Kamis, 26 Mei 2016

Berapa Lama Kucing Hamil

Fakta Unik Tentang Kehamilan Kucing

berapa-lama-kucing-hamil

Seperti halnya manusia, beberapa hewan seperti sapi, anjing, begitupun kucing juga mempunyai siklus reproduksi atau disebut juga dengan "estrus". 


Yang dimaksud siklus reproduksi disini adalah ovulasi (pelepasan sel telur) kalau manusia biasa menyebutnya dengan menstruasi/ haid. 


Tidak seperti sapi ataupun anjing yang mempunyai siklus reproduksi yang teratur dan spontan. Pada manusia sendiri rata rata mengalami haid sebulan sekali selama seminggu. 


Estrus pada kucing sendiri tidak nampak seperti manusia ketika mentruasi yang mengalami pelepasan sel telur dengan ditandai keluarnya darah. Pada kucing tidak demikian.


Siklus reproduksi kucing tidak teratur. Hal itu dikarenakan salah satunya adalah pengaruh dari lamanya matahari bersinar dalam satu hari itu atau dengan nama lain day light time.


Dinegara Tropis seperti Indonesia ini mataharinya bersinar cukup lama. Dengan ini mempengaruhi siklus estrus kucing menjadi stabil dengan periode kurang lebih 1-1.3 bulan.


Lain halnya di negara yang mempunyai 4 musim dan matahari bersinar sebentar. Siklus estrus menjadi tidak teratur setahun hanya beberapa kali saja.


Berikut adalah Fakta unik Berapa Lama Kucing Hamil, Ciri-cirinya dan lain sebagainya :


#Ciri-ciri Kucing Hamil
  1. Beberapa kucing juga mengalami mual dan muntah seperti manusia, tapi tidak semua kucing mengalaminya.
  2. Siklus reproduksi yang berhenti dengan tiba-tiba. 
  3. Bertambah nafsu makan

#Ciri-ciri Secara Fisik Kucing Hamil
  1. Puting berwarna mera
  2. bulu-bulu disekitar puting rontok
  3. Usia kandungan 3 minggu sudah mulai kelihatan bila diraba.
kucing-hamil

#Masa Kehamilan

Jika pada manusia membutuhkan waktu kurang lebih 9 bulan lamanya mengandung, kucing hamil hanya membutuhkan kurang lebih sekitar 9 minggu.

Jika tidak sampai 9 minggu anak kucing sudah lahir, biasanya butuh perawatan khusus karena masih sangat lemah. Pada bayi manusia disebut prematur.

Dengan usia kandungan 60-70 hari kucing melahirkan anak-anaknya yang sehat dan mempunyai bobot yang berat.

Biasanya juga anak-anaknya menjadi anak yang aktif, lincah, dan suka sekali menyusu induknya.


#Binatang Superfekunditas

Kucing termasuk binatang Superfekunditas, yang artinya adalah melahirkan anak anak yang berbeda beda pula bapaknya dalam satu kali melahirkan.

masih bingung??


Jadi, sangat bisa terjadi saat kucing betina dikawinkan dengan beberapa kucing pejantan dan beberapa kucing pejantan tersebut memiliki masing masing anak dari kucing betina dengan sekali melahirkan.


#Resiko Selama Kucing Hamil

Jangan memberinya vaksinasi atau obat cacing saat mengetahui kucing anda hamil, karena ini akan berdampak pada kehamilannya. Bahkan bisa mengakibatkan kucing keguguran.

Bisa mempengaruhi tumbuh kembang ataupun merusak sel otak kepada anak anak kucing yang akan dilahirkan nanti.

Baiknya berikan vaksinasi sebelum kucing hamil. Dengan ini daya tahan tubuh kucing tersebut lebih kuat dan akan melahirkan anak anak kucing yang sehat.


#Hormon Saat Kucing Hamil

Kucing  akan memproduksi hormon progesteron saat hamil, dan hormon tersebut bertambah banyak dan mencapai puncaknya kurang lebih 35 hari setelah masa kawin.

Masa masa ini perut kucing kelihatan lebih besar dan kucing lebih tenang.


#Saat Mau Melahirkan

Catat kapan terakhir kucing betina anda kawin. Hal ini diperlukan untuk mengontrol HPL (Hari Perkiraan Lahir) anak-anak kucing anda.

Bila melebihi 70 hari belum juga lahir, konsultasikan dengan dokter langganan anda.

Selain tempat yang nyaman, yang perlu dipersiapkan saat kucing anda mau melahirkan adalah :
  1. Tisu
  2. Alkohol
  3. Gunting
  4. Air Hangat
  5. Benang jahit

Seperti manusia, kucing melahirkan juga ditandai dengan pecah ketuban yang berarti tidak lama lagi akan melahirkan anak pertamanya.

Bila sudah melahirkan anak pertama, biarkan induknya menjilati sang anak sampai bersih.

Selanjutnya, biasanya induk kucing akan memakan plasenta sendiri, apabila tidak memakannya, anda dapat emnolongnya dengan menyuapkan plasenta tersebut.

Guna Plasenta tersebut adalah untuk tambahan tenaga induk untuk melahirkan selanjutnya entah kedua, ketiga, bahkan bisa 5 sampai enam.

Setelah itu bantu untuk mengikat pusar dengan benang yang sudah dicuci dengan air panas dan diberi alkohol agar tidak ada kuman ataupun kotoran yang menempel.

Keringkan bayi-bayi kucing yang baru lahir dengan tisu lalu taruh ditempat yang bersih dan dibawah hangatnya lampu.


Berikan vitamin atau suplemen untuk induk kucing yang baru melahirkan agar tetap sehat dan bertambah tenaganya.

Berikan vitamin seperti xtra bloom wate untuk menambah nasfu makan induk kucing. Agar juga dapat memproduksi asi yang baik dan banyak untuk menyusui anak anak yang baru dilahirkannya.



BACA : beda Kucing Persia dan Anggora

dan

BACA JUGA : Cara Merawat Kucing dengan Baik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar